KECANGGIHAN DARI OPPO F1S TERUPDATE SERTA HARGA JUALNYA DI INDONESIA

OPPO F1S


OPPO adalah VENDOR yang sudah terkenal, apalagi didukung smartphonenya yang baru saja rilis yakni OPPO F1S yang dikenal dengan Smartphone selfienya. OPPO F1S baru saja direlease bulan Agustus 2016 dengan fitur yang sangat spektakuler yakni kamera depannya yang mencapai 16Mp, mari kita simak bersama spesifikasi OPPO F1S lainnya;

SPESIFIKASI OPPO F1S


LAYAR
OPPO F1S tergolong smartphone yang berukuran besar, yakni memiliki ukuran layarnya yang mencapai 5,5 inch dengan resolusi 720 x 1280 pixel yang didukung dengan fitur layar IPS LCD. Serta disegi visualnya OPPO F1S memiliki 16M warna yang membuat tampilan sangan jernih. Selain itu, smartphone ini sudah didibekali dengan proteksi layar CORNING GORILLA GLASS 4- collor OS 3.0, yang dapat melindungi layar dari benturan dan gesekan yang keras.

SISTEM OPERASI
Smartphone ini sudah ditanami dengan sitem Android LOLIPOP V5,1 ,serta dibekali dengan prosesor Octacore 1,5GHz dengan didukung chip Mediatek MT6750. Untuk kinerja dapur pacunya tidak usah diragukan lagi dari segi kecepatannya karena sudah didukung dengan prosesor Octacore.

MEMORY
Mari kita lihat dari segi penyimpanannya, OPPO F1S sudah ditanam RAM 3GB dan memori internalnya mencapai 32GB. Dengan ukuran RAM yang besar anda dapat menjalankan aplikasi yang berukuran besar tanpa kendala lemot ataupun nge-lag. Dan untuk menunjang penyimpanannya jauh lebih besar, OPPO F1S didukung dengan memori eksternalnya yang mencapai 256GB. Sehingga anda dapat menyimpan file-file penting anda jauh lebih banyak lagi.

KAMERA

Berikut adalah fitur yang sering dilirik oleh banyak konsumen yakni dari segi kamera, OPPO F1S ini sudah disajikan kamera dengan resolusi mencapai 13MP. Serta didukung dengan fitur AUTOFOCUS,LED FLASH,deteksi wajah, HDR, dan masih banyak yang lainnya. Dan didampingi dengan kamera depan yang besar yakni mencapai 16MP, ini dia salah satu keunggulan fitur OPPO F1S dengan kamera depannya dengan resolusi yang super besar. Jadi untuk masalah hasil jepretan smartphone ini jangan ditanya lagi, dengan resolusi yang sangat besar pastinya menghasilkan jepretan yang sangat jernih dan tajam.

KONEKTIVIKASI
Smartphone ini sudah menjangkau jaringan 4G LTE dengan kecepatan downloadnya mencapai 300Mbps serta kecepatan uploadnya mencapai 50 Mbps. Apabila tidak terjangkau jaringan 4G LTE, OPPO F1S didampingi jaringan 3G/HSDPA dengan kecepatan downloadnya mencapai 42,2Mbps dan kecepatan uploadnya mencapai 5,76Mbps. Serta adapula fitur WIFI yakni fitur yang dapat mengakses internet disaat tempat tersebut terjangkau jaringan WIFI. Selain itu, Kita dapat berbagi koneksi internet dengan teman,sahabat atau keluarga kita memalui fitur HOTSPOT yang telah disediakan OPPO F1S.

BATERAI
OPPO F1S ini memiliki baterai yang besar yakni mencapai 3075mAh, namun sayangnya baterai tersebut tidak dapat dilepas dengan mudahnya karena smartphone ini salah satu yang memiliki tipe baterai tanam (NON-REMOVEBLE).Dengan kapasitas yang besar sebuah keuntungan bagi anda apabila sedang berada di tempat yang jauh dari sumber listrik.

HARGA OPPO F1S


Berikut harga OPPO F1S yakni mencapai Rp 3-4jtan, dengan harga tersebut anda sudah dapat fitur yang sangat handal di smartphone ini. Maka kenapa harus berpikir panjang lagi ?mari kita cepat-cepat bawa pulang segera smartphone canggih ini.

Terima kasih telah berkunjung disini, jangan lewatkan Review spesifikasi mengenai OPPO R5S

Post a Comment

Previous Post Next Post